Berbeda dengan di Masjid At Tin, di Masjid Al Ikhlas, yang terletak di jalan Pucung, Condet Balekanmbang ini, tarawih dilakukan dengan membaca surat-surat pendek dari juz 30. Ini umumnya dilakukan pada masjid-masjid tua yang dikelola oleh kalangan tradisional. Mereka melakukan sholat tarawih sebanyak 21 rakaat.
Kalau di At Tin bacaannya tidak tergesa-gesa, tapi sholat di sini terasa lelah, karena imam membacanya terlalu cepat, kadang tidak mengikuti kaidah tilawah yang benar sebagaimana Rasul SAW dan para sahabatnya. Untuk itu perlu kiranya para pengurus masjid untuk memilih imam sholat yang mempunyai hafalan yang banyak dan bacaan yang sesuai dengan bacaan Rasulullah SAW dan para sahabatnya. (M. Zakir Salmun)