Yahudi Asal Yaman Tiba di Israel

Enam belas yahudi asal Yaman tiba di Israel pada hari ahad sore kemarin dalam sebuah operasi imigrasi rahasia yang diatur oleh lembaga Yahudi.

Perwakilan lembaga Yahudi melihat peristiwa akhir-akhir ini di Yaman sebagai bagian dari upaya mereka untuk mengatur misi ini, seperti yang dilaporkan oleh media Arab.

Lembaga Yahudi tersebut telah melakukan operasi serupa pada bulan Maret yang lalu, ketika menyelamatkan sebuah keluarga yang tinggal di Yaman yang mendapat ancaman dari anggota Al-Qaidah yang asli penduduk Yaman.

Yahudi yang tinggal di Yaman mendapat perlindungan khusus dari presiden Yaman Ali Abdullah Shalah. Namun dalam beberapa tahun terakhir ini terjadi peningkatan anti-semit yang mengancam serta menyerang warga Yahudi yang tinggal di Yaman.

Sebuah pengadilan banding pada hari ahad kemarin telah memvonis menghukum mati seorang warga Yaman karena telah membunuh seorang Yahudi Yaman yang bernama Moshe Yaish Nahari, putusan sebelumnya menghukum warga Yaman tersebut untuk membayar denda kepada keluarga Yahudi yang ia bunuh.

Moshe Yaish Nahari merupakan salah satu dari sekitar 400 orang Yahudi yang tinggal di Yaman – terutama di wilayah Raydah, sebuah kota kecil di sebelah utara pusat kota Yaman. Yaman pernah menjadi tempat tinggal sekitar 50.000 orang Yahudi di awal tahun 1950 an, namun kebanyakan akhirnya melakukan migrasi ke Israel.(fq/haaretz)