Vatikan Serukan Ulama Islam Kutuk Tindakan Daulah Islam atas Umat Kristen di Irak

paus francisSelasa, Vatikan menyerukan kepada para pemimpin agama Islam  turut mengutuk “tindakan kriminal yang tak mampu terkatakan” oleh Daulah Islam  yang telah mengambil serangkaian penguasaan kota di Irak utara, yang menyebabkan  puluhan ribu orang Kristen dan Yazidi meninggalkan rumah mereka .

“Tidak ada sebab, dan tentu saja tidak ada agama manapun, yang bisa membenarkan kebiadaban seperti itu,” Dewan Kepausan Vatikan untuk Dialog Antaragama, dalam sebuah pernyataan.

Dikatakan keadaan umat Kristiani, anggota sekte Yazidi kuno dan agama  minoritas lainnya di Irak memerlukan sikap yang jelas dan berani dari para pemimpin agama, khususnya Islam.”

“Semua harus sepakat mengutuk kejahatan ini dan tegas dalam mengecam penggunaan agama untuk membenarkan mereka,” katanya. “Jika tidak, bagaimana  kredibilitas agama, pengikut mereka dan para pemimpin yang mereka miliki?”

Kemajuan penguasaan wilayah Daulah Islam  dan dan tuduhan perlakuan brutal yang dilakukan terhadap penganut agama Syiah,  Kristen  dan penganut Yazidi telah menarik reaksi negara-negara Barat dan meminta Amerika Serikat untuk meluncurkan serangan udara terbatas terhadap militan Daulah Islam.

Seruan Vatikan datang setelah  otoritas keagamaan atas Mesir, Grand Mufti Shawqi Allam, mengutuk ISIS sebagai organisasi ekstremis  yang merusak Islam.

Paus Francis,  telah berulang kali mengutuk aksi kekerasan di Irak selama beberapa hari terakhir, menyatakan pada hari Minggu bahwa ISIS  “sangat melukai hati Allah dan manusia.”

Fakta yang ada, Daulah Islam menerapkan pilihan untuk membayar Jizyah bagi umat non Muslim, dengan pilihan , memilih Islam sebagai agama, atau membayar Jizyah untuk keamanan non Muslim di wilayah kekuasaan Daulah Islam, atau perang sebagai pilihan terakhir.(Arby/Dz)