Tony Blair memperingatkan pada hari Minggu bahwa serangan Woolwich mengungkapkan ada “masalah” dalam Islam, ia menekankan bahwa ideologi di balik serangan itu “mendalam dan berbahaya” dan “tidak berkurang” dari sebelumnya.
Mantan perdana menteri Inggris menulis dalam sebuah artikel yang diterbitkan pada Daily Mail pada hari Minggu bahwa “ideologi” di balik pembunuhan tentara veteran Inggris Lee Rigby oleh Muslim di Woolwich, London bulan lalu harus segera dibahas.
“Ada masalah dalam Islam – dari penganut keras ideologi Islam. Kita harus membahasnya dan harus berbicara jujur tentang hal itu, “tulis Blair.
Dia mendesak masyarakat untuk jujur mengakui akan bahaya yang datang dari ekstremis Islam di Inggris.
“Mereka pada intinya memiliki pandangan tentang agama dan interaksi antara agama dan politik yang tidak sesuai dengan kehidupan pluralistik, liberal, dan masyarakat yang berpikiran terbuka,” tulisnya.
Blair mengatakan , “Melalui yayasan Tony Blair, sudah mulai mendidik anak-anak dari berbagai agama di seluruh dunia untuk belajar tentang satu sama lain dan hidup dengan satu sama lain.” (Arby/Dz)