Mesir, bagi jutaan orang Arab yang tengah menonton, berjalan sangat menarik. Tetapi di balik semua harapan untuk perubahan, ada juga bahaya besar. Ini adalah tiga skenario yang mungkin lahir dari peristiwa di Mesir. Inilah skenario kedua.
Stick To His Gun: Militer Dan Polisi Habisi Para Demonstran
Meskipun tentara dan polisi telah berada di jalan-jalan dalam jumlah besar, dan banyak orang tewas dalam bentrokan, negara belum sepenuhnya melepaskan pasukan keamanan kepada demonstran.
Normalnya, polisi anti huru-haralah yang bertanggung jawab menangani protes dan mereka biasanya sangat efisien dalam penangkapan massal. Mereka biasanya sangat brutal dalam menangani massa dalam kondisi seperti ini. Polisi mungkin bisa jadi telah kewalahan dengan jumlah, tekad dan keberanian para pengunjuk rasa.
Mubarak bisa saja mengeluarkan perintah untuk menghancurkan demonstrasi. Untuk itu, ia membutuhkan tentara.
Tingkat kekerasan yang dibutuhkan untuk menggerakkan orang banyak dari jalan-jalan hampir pasti akan menyebabkan banyak orang mati.
Washington, sekutu utama Mubarak dari Barat, telah secara eksplisit menyerukan agar Mubarak menahan diri dan mengakhiri kekerasan terhadap demonstran.
Juga tidak jelas apakan tentara akan mengikuti perintah untuk menembak rakyat yang tak bersenjata. Sebuah pernyataan tentara pada hari Senin kemarin menyatakan tidak akan menggunakan kekuatan terhadap demonstran.
Pihak militer melihat dirinya sebagai non-politik dan penyelamat bangsa. Untuk menyelaraskan dirinya dengan presiden dan bertentangan dengan kehendak rakyat maka hanya akan membuat mereka kehilangan legitimasi dan posisi istimewa dalam masyarakat Mesir.
Keroposnya keamanan juga akan merusak perekonomian Mesir; lupakan wisatawan dan ]pabrik-pabrik pun akan ditutup dalam untuk waktu yang lama. Harga minyak meroket tajam karena Terusan Suez yang terganggu. (sa/bbc)