Teori keenam : Pesawat disembunyikan di Kazakhstan
Penerbangan ke Kazakhstan mungkin bisa menjadi hipotesa , bila itu terjadi tentunya mudah terdeteksi di sana, ujar Komite Penerbangan Sipil Kazakhstan mengatakan dalam sebuah pernyataan yang dikirimkan ke Reuters .
” Bahkan jika semua peralatan on-board pesawat dimatikan , adalah mustahil untuk terbang melalui mode diam , ” kata pernyataan yang ditandatangani oleh wakil kepala komite, Serik Mukhtybayev . ” di wilayah kami terdapat badan-badan militer pemantauan wilayah udara di sekitar negara . ”
Tapi analisa seorang pilot , Sylvia Wrigley , mengatakan kepada BBC bahwa kemungkinan mendarat di gurun lebih besar selamat dibandingkan mendarat di pantai . ” Untuk melakukan pendaratan di gurun tentunya harus di daerah gurun yang sangat terisolasi , ” kata Wrigley . (Bersambung)