Teman Dekat Mantan Presiden Bosnia Wafat

Teman dekat dari pendiri dan pemikir negara Bosnia Herzogevina Aliya Izzetbegovic – Omar Behmen telah meninggal dunia hari Kamis pagi kemarin dirumahnya (23/04/2009) dan ia akan dimakamkan di Mostar pada hari Sabtu besok setelah disholatkan.

Omar Behmen pernah menjadi duta besar negara Bosnia untuk Iran dan menjadi presiden Organisasi Pemuda Muslim.

Dalam dua tahun terakhir, Omar Behmen sehari-hari harus menggunakan kursi roda akibat kecelakaan lalu lintas yang dia alami. Peristiwa kecelakaan yang dia alami terjadi pada tahun 2007 saat mobil yang ia kendarai ditabrak oleh seorang pengemudi motor warga Serbia. Akibat kecelakaan tersebut selain harus menggunakan kursi roda ia pun kehilangan satu mata nya.

Semasa hidupnya dia menjabat sebagai presiden organisasi muslim dan dalam masa perjuangan kemerdekaan Bosnia, ia selalu bersama-sama dengan Aliya Izzetbegovic dan tidak pernah meninggalkan Aliya sendirian berjuang , bahkan dalam perang yang paling sengit – perang Kosovo.

Omar Behmen menjadi presiden dari organisasi pemuda Muslim, yang mana melakukan kerja-kerja dakwah Islam serta sosial dan membantu masyarakat yang membutuhkan.

Organisasi pemuda Muslim melakukan kerja-kerja dakwah dan sosial berbeda di tiap wilayah Bosnia, dan khususnya di Sarajevo dan Mostar, mereka melakukan renovasi masjid yang rusak selama perang terjadi dan memberikan layanan sosial terhadap masyarakat miskin Bosnia.(fq/wb)