Rusia Janji Dukung Implementasi Kesepakatan Makkah

Menlu Rusia Sergei Lavrov, meyakinkan tokoh Hamas Khaled Mishal, bahwa negaranya akan terus melanjutkan dukungannya untuk rakyat Palestina. Termasuk mendesak agar hukum pemboikotan yang selama ini dijatuhkan atas Palestina selama satu tahun segera dicabut.

Lavrov, usai pembicaraannya dengan Kepala Biro Politik Hamas Khaled Mishal yang memenuhi undangan untuk hadir di Moskow (2/27) mengatakan, “Pihak-pihak yang terlibat dalam pertemuan Makkah telah melakukan suatu kesepakatan besar, dan yang paling penting adalah memikul tanggung jawab di hadapan rakyat Palestina. ”

Ia menambahkan, “Kami akan mendukung penuh untuk menyelesaikan masalah rakyat Palestina. Kami akan berusaha agar masyarakat internasional juga mendukung kesepakatan Makkah, memantapkannya dan memberi bantuan untuk menghentikan pemboikotan atas Palestina. ”

Menurut Lavrov, Rusia telah mendukung ide pembentukan pemerintahan koalisi nasional Palestina sejak muncul ide ini pada bulan Mei 2006. Dukungan itu lalu berlanjut sampai saat ini dengan terus mendukung langkah-langkah praktis yang dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut. “Dan kami akan terus memberi dukungan pada masa mendatang, ” ujar Lavrov.

Sementara itu kepala biro politik Hamas, Khaled Mishal juga telah melakukan sejumlah pertemuan dengan para petinggi Rusia dan memasarkan gagasan kesepakatan Makkah serta pencabutan pemboikotan atas Palestina.

Hari Senin kemarin, Mishal bertemu dengan wakil menlu Rusia Alexander Alexiov. Dalam pertemuan itu, Mishal meminta agar dalam kunjungan keduanya ke Rusia, akan ada dukungan yang lebih besar untuk mencabut pemboikotan atas Palestina.

Mishal juga menegaskan, bahwa masyarakat internasional harus menghormati kesepakatan nasional Palestina. “Jangan membebani kami dengan syarat-syarat. Karena syarat-syarat itu harusnya dilakukan oleh Zionis Israel. Zionis Israel lah yang menduduki dan merampas tanah Palestina, menahan para pejuang, menodai kesucian Islam dan Kristen, menolak mengakui hak rakyat Palestina dan lainnya… “ (na-str/pic)