Dalam 2 hari, 70 orang tewas di berbagai daerah di Suriah,karena adanya kekerasan dan bentrokan antara pasukan Suriah dan pasukan tentara sipil. Para aktivis melaporkan ledakan kuat di daerah 86 Mazzeh dari ibukota, Damaskus, dekat dengan keamanan di sana.
Bentrokan berlanjut antara pasukan pemerintah dan oposisi bersenjata di jalan yang menuju Bandara Internasional Damaskus yang ada kaitannya dengan pengeboman pesawat tempur ke kota-kota tetangga dekat jalan bandara, menurut sumber-sumber oposisi.
Para aktivis mengatakan pasukan pemerintah mengebom dengan melemparkan roket dan artileri berat di sebelah selatan komplek Hajar aswad di lingkungan ibukota Damaskus, begitu juga wilayah Sayyida Zeinab di Pedesaan Damaskus adanya penembakan dengan artileri berat dan mortir.
Media Observatory oposisi Suriah mengatakan pengeboman terus diperbarui di beberapa lingkungan selatan Damaskus, termasuk Babila, Yelda, Al’sali, Almadaniah, sabaniah, hajarul aswad dengan serangan roket.
Tentara Suriah selalu menembaki daerah timur laut dari Damaskus, dan Darya dan Medmah syam Selatan barat Damaskus.
Pada saat yang sama pertempuran berlangsung antara pejuang oposisi dan tentara Suriah di Arbin (timur), sebagaimana menurut observatorium itu.
Di bagian lain di negara itu, pertempuran sengit antara pejuang oposisi dan militer yang didukung artileri di sejumlah kabupaten Aleppo (utara), artileri itu telah mengbom di provinsi Deraa (selatan)dan observatoium tersebut menambahkan bahwa ledakan mengguncang kota-kota Hama (tengah) dan Deir ez-Zor (timur) .
(zae/skynews arab)