Pertempuran Qushair terus Memanas, 10 milisi Hizbullah Tewas

qushairPertempuran berkecamuk di kota Qusayr antara Hizbullah Lebanon dan  Tentara Pembebasan Suriah (FSA), aktivis melaporkan , setidaknya menewaskan 10 anggota Hizbullah.

Sumber mengatakan kepada Al Arabiya Minggu pagi bahwa  Hizbullah dilaporkan menuju ke Qusayr, terletak di provinsi Homs pusat. Kota ini merupakan lokasi strategis bagi para pejuang pembebasan Suriah, AFP. Pihak oposisi menggunakannya sebagai basis untuk memblokir jalan utama dari Damaskus ke pantai, menghambat gerakan militer dan rantai pasokan logistik.

Pasukan Bashar al-Assad, yang didukung oleh Hizbullah, terus memerangi pejuang pembebasan Suriah dalam rangka untuk mendapatkan kontrol penuh atas kota. Qusayr sangat dekat dengan perbatasan Lebanon-Suriah.

Menurut Al Arabiya, sebuah batalyon pejuang oposisi sebelumnya memasang perangkap di sepanjang tepi sungai Assi di sisi Suriah dari perbatasan Lebanon.

Pertempuran tersebut menewaskan sedikitnya 10 milisi Hizbullah dan melukai puluhan lainnya ketika mereka mencoba untuk memasuki wilayah Suriah.

Aktivis mengatakan kepada AFP pada hari Sabtu bahwa Qusayr dikelilingi oleh pasukan rezim Assad di tiga sisi, dan sekitar 25.000 warga diyakini masih berada di kota. (Arby/DZ)