ARSIP – Dalam foto arsip 29 Februari 2020 ini, utusan perdamaian AS Zalmay Khalilzad, kiri, dan Mullah Abdul Ghani Baradar, pemimpin politik utama kelompok Taliban berjabat tangan setelah menandatangani perjanjian damai antara Taliban dan pejabat AS di Doha, Qatar.
Foto: AP/Hussein Sayed, File
eramuslim.com — Majalah Time memasukkan pendiri Taliban yang saat ini menjabat deputi perdana menteri Afghanistan, Abdul Ghani Baradar, dalam 100 orang paling berpengaruh pada tahun 2021. Ia masuk dalam kategori ‘pemimpin’.
Dikutip dari Al Arabiya pada Kamis (16/9), majalah itu menggambarkan Baradar sebagai ‘pemimpin militer karismatik dan sosok yang sangat saleh’. Time menyebutnya sebagai ‘tumpuan masa depan Afghanistan’.
Taliban merebut kekuasaan di Afghanistan pada 15 Agustus lalu dan kemudian mengumumkan pemerintahan sementara yang terdiri dari petinggi kelompok milisi bersenjata itu. Baradar ditunjuk sebagai deputi perdana menteri dan di saat bersamaan muncul laporan terjadi konflik di dalam Taliban mengenai struktur pemerintahan.