Pemerintah Maliki Memutus Pasokan Gas Ke Wilayah Yang Dikuasai Pejuang Sunni

pejuang SunniDalam upaya membalas penduduknya yang telah mengambil sikap untuk mendukung pejuang Sunni, Pemerintah Nouri al-Maliki memutus pasokan gas ke provinsi Shalahuddin.

Pemutusan pasokan ke provinsi Salahuddin ini mengakibatkan kenaikan harga tabung gas yang sangat signifikan,

Sebuah sumber informasi mangatakan bahwa harga tabung gas naik menjadi 50.000 Dinar di beberapa kabupaten di Provinsi Salahuddin disebabkan pemutusan pasokan oleh pemerintah. Dan sumber tersebut mencatat bahwa orang-orang disana menuntut di akhirinya krisis ini.

Sumber tersebut juga menambahkan,”harga es balok naik menjadi tujuh kali lipat harga biasanya, itu mencapai 15.000 Dinar di kota-kota Tikrit, Baiji, Distrik Tuz dan Sharqat.”

Sebelumnya pasukan Sunni telah menguasai sebagian besar kota di Irak Utara, dan beberapa kota di Provinsi lainnya termasuk Anbar, dan kini mulai menuju Ibukota Baghdad.

Sementara itu pasukan Maliki telah hancur secara perlahan di tangan para pejuang Sunni, mereka meninggalkan senjata mereka lalu melarikan diri ke Baghdad. (hr/im)