Kementerian luar negeri Pakistan mengutuk keras film anti-Islam kontroversial yang menghina Nabi Muhammad yang dibuat di Amerika Serikat.
“Pemerintah Pakistan mengutuk keras penayangan klip video fitnah di AS, yang memfitnah kepribadian sosok yang dihormati Nabi Muhammad SAW,” kata pernyataan itu.
Pernyataan tersebut menambahkan bahwa klip akan mempromosikan kebencian, perselisihan, dan permusuhan di dan antara masyarakat dari berbagai agama.”
Kementerian juga mengecam kekerasan yang dipicu akibat video tersebut, yang mengakibatkan kematian dubes AS untuk Libya.
Sebelumnya, Dubes AS untuk Libya, Chris Stevens, bersama dengan tiga anggota staf konsulat lainnya tewas di Benghazi setelah sekelompok demonstran yang marah dilaporkan menyerang gedung konsulat terkait film menghina tersebut.
Aksi protes telah meletus di beberapa negara, termasuk Libya dan Mesir, sebagai tanggapan terhadap film asusila itu.(fq/prtv)