OKI Dukung Hasil Pemilu Iran

Setelah lama membisu, Organisasi Konferensi Islam akhirnya mengeluarkan pernyataan resmi tentang pemilu di Iran. Pernyataan itu disampaikan usai pertemuan persatuan parlemen negara-negara anggota OKI yang berlangsung di Al-Jazair.

Dalam pernyataannya hari Selasa (30/6), OKI mengecam segala bentuk upaya campur tangan dalam urusan dalam negeri Iran. OKI juga menyatakan mendukung hasil pemilu presiden Iran ke-10 yang dimenangkan Mahmoud Ahmadinejad dan menghimbau dunia internasional agar menahan diri untuk tidak ikut campur urusan dalam negeri Iran.

OKI mengungkapkan keprihatinannya terhadap negara-negara Barat yang terus menekan Iran atas program nuklirnya. Terkait hal ini, OKI menegaskan bahwa yang menjadi ancaman sesungguhnya bagi keamanan di Timur Tengah adalah program nuklir Israel yang tidak pernah dipermasalahkan Barat.

Sementara itu, Dewan Garda di Iran menyatakan bahwa persoalan pemilu Iran ditutup dan dewan tidak akan melakukan penyelidikan atas keluhan-keluhan soal pelaksanaan pemilu.

Penegasan itu disampaikan juru bicara Dewan Garda Abbas Ali Kadkhodaei yang mengatakan bahwa hasil pemilu sudah final dan dewan akan memberikan laporan detil tentang hasil pemilu, meski tidak ditemukan pelanggaran dalam pelaksanaan pemilu. (ln/prtv)