Hasil survey terbaru tentang moral warga Inggris menunjukkan angka yang sangat memprihatikan. 4 dari 5 orang Inggris dari survey tersebut mengakui, bahwa semakin hari moralitas warga Inggris semakin rendah. Survey yang diadakan oleh BBC Channel One untuk acara The Big Questions.
Dalam acara ini, secara interaktif 1. 000 warga Inggris dewasa ditanya untuk acara ini. Sebanyak 62% responden menganggap agama masih memegang peranan penting dalam pembangunan karakter bangsa. Namun, 29% lainnya menganggap agama sudah tak penting lagi, apalagi dijadikan panduan utama pendidikan karakter bangsa.
Sementara itu, jumlah responden yang sama di kalangan pemuda yang berumur antara 16 sampai 24 tahun, sebagian besar juga setuju agama masih memegang peranan penting. Sebagian responden juga menunjukkan jawaban yang cukup unik, mereka lebih memilih menolong orang yang kecelakaan di jalan, daripada menghentikan kekerasan rasial yang sudah menjadi kebiasaan di Inggris.
Sebanyak 61% pemuda juga menjawab tidak akan turut campur jika terjadi tawuran. Sementara hanya 32% saja yang menyatakan akan menghentikan jika melihat pemuda lain melakukan aksi corat-coret grafiti di jalanan Inggris.
Program The Big Question adalah sebuah survey terbaru yang sedang ditayangkan di BBC Channel One. Acara ini mengangkat tema-tema yang krusial, seperti moralitas, Ketika, agama dan topik-topik lain yang sangat sensitif bagi pemirsa televisi di Inggris. (Herry Nurdi/ Muslim News)