Hampir 100.000 tentara Rusia telah siap siaga di perbatasan Ukraina , kata seorang pejabat pertahanan Ukraina pada hari Kamis . Angka ini jauh lebih tinggi dari perkiraan militer AS .
” Pasukan Rusia tidak hanya di Crimea saja. Mereka berada juga di sepanjang perbatasan Ukraina . Mereka berada di selatan , timur dan utara, ” ujar Andriy Parubiy , ketua dewan keamanan nasional Ukraina , mengatakan melalui webcast dari Kiev .
“Rusia merencanakan untuk menghasut aktifitas separatis di daerah lainnya setelah intervensinya di wilayah Crimea ,” tambahnya.
Pasukan yang dikerahkan adalah pasukan khusus terlatih , Kiev khawatir invasi Rusia sangat berpotensi terjadi di wilayah timur negara itu setiap saat .
Sedangkan, Pentagon mengatakan lebih dari 20.000 tentara Rusia telah dikerahkan di sepanjang perbatasan dengan Ukraina , termasuk unit udara dan kendaraan lapis baja .
Parubiy mengatakan negaranya mendukung sanksi terhadap Rusia yang diberlakukan oleh negara-negara Barat , dan meminta militer mitranya untuk mengirim sinyal serius ke Moskow atas tindakannya .
“Kami menyerukan kepada mitra kami untuk mengadakan latihan militer bersama” yang akan ” menunjukkan bahwa kerjasama dan kemitraan kami masih ada , ” katanya . (Arby/Dz)