Ambisi Israel menyerang Iran bukan hanya untuk menghancurkan fasilitas-fasilitas nuklir Negeri Para Mullah itu, tapi juga untuk menggulingkan pemerintahan Islam Iran.
Hal tersebut ditegaskan mantan Kepala Staff Pertahanan Israel Moshe Ya’alon merespon sikap China dan Rusia yang menentang keinginan Dewan Keamanan PBB untuk menjatuhkan sanksi baru terhadap Iran. Ya’alon mengatakan, Israel memiliki "kapasitas yang cukup baik" untuk menyerang Iran dan ia yakin serangan itu bakal sukses.
Jenderal Israel itu juga menyarankan agar Tel Aviv memfokuskan target serangan ke asset-asset milik pemerintah Iran dengan tujuan menumbangkan rezim yang berkuasa di Iran. "Serangan bukan akhir dari permainan. Kita harus melanjutkannya dengan operasi-operasi militer yang terus menerus dengan target rezim pemerintahan di Iran dan tidak membiarkan rezim tersebut kembali berkuasa," tukas Ya’alon yang disebut-sebut sedang mengincar kursi parlemen dalam pemilu mendatang.
"Selain operasi militer, tentu saja menggunakan elemen-elemen diplomatik dan politik. Terutama sekali untuk meyakinkan rakyat Iran agar menempuh jalan berbeda," sambung Ya’alon. (ln/PrTV)