Ledakan Kuat Hantam Gedung Pengadilan Militer di Damaskus

Sebuah ledakan kuat yang menargetkan gedung pengadilan militer di Damaskus telah melukai dua orang.

Ledakan, yang digambarkan sebagai “serangan teroris” oleh televisi negara Suriah, terjadi di depan gedung pengadilan militer Suriah, yang lokasinya dekat dengan gedung Kementerian Pendidikan Tinggi, di barat Damaskus distrik Mazzeh pada Kamis malam kemarin (11/10).

Sebelumnya pada hari itu, sekelompok orang bersenjata menembaki sebuah bus yang mengangkut pekerja Suriah dekat perbatasan Suriah dengan Lebanon, menewaskan delapan orang.

Suriah telah mengalami kerusuhan sejak Maret 2011.

Damaskus menuduh penjahat, penyabot, dan teroris bersenjata merupakan faktor pendorong di balik kerusuhan dan kekerasan mematikan, tetapi oposisi dan mengklaim pasukan keamanan Barat berada di balik pembunuhan di Suriah.(fq/prtv)