Komandan Kelompok Gerakan Boko Haram Terbunuh di Nigeria Utara

Tersiar kabar bahwa komandan kelompok “boko haram” terbunuh bersama dengan tiga anggota lainnya, dalam bentrokan antara meeka dan pasukan gabungan Nigeria Utara.

 

JFT, Juru bicara pasukan gabungan yang ikut melakukan operasi menyebut bahwa pemimpin Boko Haram dan tiga anggotanya tewas dalam bentrokan yang terjadi kemarin di kota Madgre di Nigeria Utara.

 

Dia menjelaskan bahwa pasukan gabungan menyita beberapa senjata, peralatan serta amunisi yang digunakan oleh gerakan Boko Haram, dan Ia menegaskan bahwa tidak ada korban sipil dalam operasi tersebut.

 

Ia menjelaskan bahwa pasukan gabungan memutuskan untuk melakukan operasi ini setelah melihat serangan tehadap konvoi militer di wilayah tersebut, dan tujuan operasi ini adalah menangkap kepala gerakan dan para pengikutnya.

 

Nigeria menyaksikan kekerasan, dan serangan, dimana pemerintah menuduh kelompok Boko Haram yang disebut sebagai gerakan militan Islam, bertanggung jawab terhadap sebagian besar kekerasan yang terjadi termasuk serangan terhadap pusat pemerintah, militer dan gereka-gereja. (hr/IT)