Silsilah Keluarga Nabi Ilyas
Ibnu Katsir meriwayatkan dalam bukunya mengenai silsilah keluarga dari Nabi Ilyas. Bermula dari kisah Nabi Harun yang merupakan leluhur dari Nabi Ilyas.
Dalam kitab Al-Quran kisah Nabi Harun sering disebut berdampingan dengan kisah Nabi Musa karena ditempatkan pada wilayah dan masa yang sama dengan Musa.
Pada masa itu Nabi Harun dan Nabi Musa tengah menyelamatkan kaumnya dan keluar dari wilayah Mesir dari raja Firaun. Raja Firaun merupakan raja dengan sifat diktator selalu bertindak diluar batas (zalim).
Firaun telah berpaling dari ajaran Tuhan. Raja tersebut selalu membeda-bedakan rakyatnya berdasarkan golongan dan membuat rakyatnya terpecah belah. Bani Israil adalah kelompok masyarakat yang tidak disukai Firaun pada masa tersebut.
Pada masa Firaun menjabat sebagai raja, Bani Israil termasuk kedalam masyarakat terbaik namun kaum Bani Israil dipimpin oleh raja yang berbuat kerusakan.
Bani Israil tengah aktif mempelajari kitab firman Tuhan yang diwariskan oleh Nabi Ibrahim.
Di dalam kitab tersebut telah dinyatakan akan lahir seorang laki-laki keturunan Ibrahim yang akan menghancurkan raja mesir yang sedang berkuasa.
Kabar tersebut telah menyebar luas secara turun-temurun hingga diketahui pada generasi Firaun. Firaun mengantisipasi dengan memerintahkan kepada pengikutnya agar membunuh setiap anak laki-laki Bani Israil, namun Firaun tidak bisa mencegah takdir yang disampaikan oleh Tuhan dalam kitab-Nya.