Di sela-sela pemberitaan tentang Afghansitan begitu gencar, konflik di Russia yang melibatkan kaum Muslim di daerah itu, tak pernah berhenti.
Pekan lalu saja, dilaporkan ada lebih banyak pertumpahan darah di wilayah Kaukasus Rusia Utara, dengan sedikitnya 28 militan dan empat polisi tewas dalam sebuah bentrokan, begitu menurut dinas keamanan Rusia.
Laporan media di Rusia mengatakan sedikitnya 10 orang militan dan dua polisi dilaporkan tewas ketika beberapa orang bersenjata menyerang desa presiden Chechnya.
Masih ada lagi pertumpahan darah pada hari Minggu, di republik tetangga Dagestan.
Pihak keamanan mengatakan empat orang militan tewas dalam tembak-menembak di sebuah pos pemeriksaan polisi.
Bentrokan antara keamanan dan kaum separatis dan militan Islam menjadi lebih sering terjadi baru-baru ini di wilayah Kaukasus Utara. (sa/abcnews)