Banyak cara untuk melakukan pembelaan terhadap Nabi Muhammad yang dalam beberapa pekan terakhir menjadi objek pelecehan dan penghinaan dari pihak-pihak yang anti terhadap Islam.
Dalam upaya untuk itu, sebuah kampanye di Mesir untuk membela Islam dan Nabi Muhammad diluncurkan pada hari Jumat kemarin (5/10) dengan judul “Mengetuk Pintu,” yang bertujuan terutama untuk mengumpulkan dana sebesar 1 miliar pound Mesir ($ 165 juta), sebuah harian Mesir melaporkan.
Muhammad Assim Abdul Majid, salah satu pemimpin dalam kelompok Islam Jamaah Al-Islamiyah dan Gerakan Al-Anshar untuk membela Nabi Muhammad, meluncurkan kampanye tersebut, menurut sebuah laporan yang diterbitkan oleh surat kabar Egypt Independent.
Dana yang dikumpulkan, rencananya akan digunakan untuk mendirikan sebuah saluran TV satelit dan sebuah penerbitan yang akan mempublikasikan informasi yang benar tentang Nabi Muhammad dalam upaya untuk membela dirinya terhadap penghinaan yang marak terjadi.
Abdul Majid kepada harian Mesir al-Masry al-Youm menyatakan bahwa ia juga sedang mempertimbangkan mendirikan sebuah perusahaan produksi film di luar negeri sebagai bagian dari kampanyenya itu.
“Satu miliar pound juga akan digunakan untuk mendukung rakyat Suriah dengan mengirimkan konvoi medis dan makanan dan sebagian lagi akan dialokasikan kepada keluarga pengungsi Suriah yang ada di Mesir,” ujar Abdul Majid.
“Banyak anak muda dari partai liberal dan Islam bergabung dengan gerakan untuk membela Nabi Muhammad,” ia mengklaim.(fq/aby)