Jumlah pemeluk agama Islam di Irlandia mengalami peningkatan yang cukup besar, sehingga saat ini, agama Islam menjadi agama terbesar ketiga di negara itu.
Data resmi pemerintah Irlandia yang dirilis pekan kemarin menyebutkan dalam kurun waktu empat tahun, yaitu antara tahun 2002 sampai 2004, jumlah pemeluk Islam meningkat sebesar 70 persen.
Selama berpuluh-puluh tahun, Irlandia dikenal sebagai negara yang penduduknya banyak berpindah ke nagara lain. Baru pada sensus tahun 2006, terlihat adanya peningkatan jumlah imigran yang masuk ke negeri itu, yaitu pada masa jayanya pertumbuhan perekonomian Irlandia "Celtic Tiger."
Masuknya para imigran dan kembalinya warga Irlandia yang tinggal di luar negeri, membuat jumlah populasi sebesar 4. 172. 013, jumlah tertinggi sejak tahun 1861.
Menurut keterangan yang dirilis Central Statistic Office (CSO), warga Muslim kini menjadi kelompok agama ketiga terbesar di Irlandia, setelah Katolik Roma dan Protestan. Secara keseluruhan ada sekitar 32. 500 warga Muslim dan dari jumlah itu cuma 55 persem yang berasal dari Asia dan Afrika, sedangkan 30, 7 persen adalah warga asli Irlandia. (ln/mol)