Izzet Sahin, seorang warga negara Turki telah ditahan Israel selama dua minggu dan menjalani pemeriksaan atas dugaan membantu Palestina. Sahin adalah anggota kelompok hak pro-Palestina Turki, dan memasuki negara itu pada bulan November dan ditahan pada tanggal 27 April saat bepergian dari Betlehem di Tepi Barat yang diduduki Israel, ke Yerusalem.
Israel sebelumnya telah berusaha keras agar tidak ada gembar-gembor masalah ini, termasuk ketika berjalan di pengadilan.
IHH, kelompok pro-Palestina ini sudah dilarang oleh Israel sejak tahun 2008. "Dalam konteks kegiatan ini, ia (Sahin) membantu berbagai organisasi terlarang di Yudea dan Samaria, dan ia ditahan karena dicurigai membahayakan keamanan publik." begitu menurut rilis pers dari Shin Bet kepada Reuters.
"Dia diduga kegiatan atas nama IHH di Yudea dan Samaria (West Bank). Ini merupakan grup bahwa Israel dilarang pada tahun 2008," kata juru bicara Shin Bet Reuters.
Saat ini, Sahin tengah dalam proses menjalani interogasi sampai 13 Mei, dan tidak ada kabar sama sekali jika Sahin diperbolehkan memiliki pengacara atau kedutaan Turki sekalipun.
IIH, atau the Foundation for Human Rights and Freedoms and Humanitarian Relief, telah berdiri di Tepi Barat sejak tahun 2008 pula dan kerap mengirimkan bantuan ke Gaza, yang diembargo oleh Israel dan dibantu Mesir sejak tahun 2007. (sa/wb)