Sebuah laporan baru dari pemerintah Rusia menekankan tentang niat pemerintah untuk melarang penjualan perangkat mobile iPhone dan iPad, mulai Januari tahun depan, karena beberapa masalah keamanan khususnya pada layanan iCloud.
Pemerintah Rusia telah mengeluarkan UU yang melarang penjualan smartphone apapun yang memiliki layanan iCloud seperti perangkat iPad dan iPhone, karena dikhawatirkan akan terjadinya pencurian informasi, di mana semua data pengguna akan disimpan pada layanan server yang terletak di Amerika Serikat, bukan Rusia.
Menurut situs India GSMDome, undang-undang ini dikeluarkan bukan untuk menghancurkan perusahaan Apple, tetapi untuk memastikan tidak adanya gangguan atau kontrol dari Amerika Serikat terhadap data yang ada di Rusia, dan masih belum di umumkan secara resmi tentang bagaimana nasib para pemilik iPad dan perangkat iPhone. (hr/im)