Ikhwan Menyerukan Pemimpin Arab Mengikuti Erdogan

Para anggota parlemen Ikhwanul Muslimin Mesir, memberikan penghargaan yang tinggi terhadap sikap moral yang ditunjukkan Perdana Menteri Turki, Recep Tayyip Erdogan, yang mengikuti pertemuan para pemimpin dunia, yang membahas tentang ekonomi global di Davos, Swiss. Di mana Erdogan meninggalkan pertemuan Forum Davos, sesudah moderator David R.Ignatius, bertindak tidak adil, dan tidak memberikan kesempatan berbicara kepada Erdogan. David Ignatius, wartawan Washington Post, hanya memberikan kesempatan kepada Presiden Israel, Simon Peres, selama 25 menit, membela diri atas agresi militernya ke Gaza.

Pemimpin Fraksi Ikhwan di Parlemen Mesir, Dr.Mohammed El-Katatny, di depan pers, di Cairo, menyatakan : “Kami sangat memperhatikan dan mengikuti bencana kemanusiaan yang terjadi di Gaza, yang dialami kaum muslimin Palestina. Kami sangat menghargai atas keberanian Perdana Menteri Turki, Erdogan di dalam Forum Ekonomi di Davos, yang mengkritik Presiden Israel, Simon Peres, atas pidatonya, yang telah melakukan pembunuhan terhadap anak-anak, wanita dan orang tua di Gaza”, ungkap Katatny.

El-Katatny menyerukan para pemimpin Arab, khususnya yang berhubungan dengan Israel, dan terlibat di dalam forum-forum internasional mengikuti jejak dan mencontoh tindakan pemimpin Turki, Recep Tayyib Erdogan, dan menyatakan penolakan terhadap tindakan Israel yang brutal terhdap rakyat Palestina.

“Ini lebih layak bagi para pemimpin Arab, dari pada menyombongkan sikap arabismenya, dan lebih menunjukkan perhatiannya terhadap rakyat Palestina yang sudah berlumuran darah”, ujar Katatny. Tapi, justru para pemimpin Arab lebih sibuk memikirkan nasib Israel dibandingkan memikirkan nasib saudaranya di Gaza, yang didzalimi Israel. (m/pic)