Presiden Iran Hasan Rouhani selama pertemuannya dengan Perdana Menteri Suriah Wael Al-Halqi menegaskan bahwa tidak ada kekuatan di dunia ini yang bisa merusak hubungan antara kedua negara, dan ia menekankan dukungan Teheran kepada Bashar Assad tegas dan tak tergoyahkan.
Menurut kantor berita Suriah SANA Wael mengirim pesan presiden Bashar Assad kepada Rouhani tentang peningkatan hubungan strategis diantara dua negara. Hal tersebut setelah Presiden Iran yang baru Hasan Rouhani dilantik dan menerima mandatnya sebagai pemimpin baru negara itu.
SANA juga menyebut bahwa Rouhani menekankan bahwa hubungan yang mapan dan Strategis serta Historis antara kedua negara tersebut dibangun atas dasar saling pengertian dan satu tekad untuk memenuhi ambisi dan aspirasi dari dua rakyat dari dua negara tersebut, dan tidak ada kekuatan apapun di dunia ini yang mampu menggoncang dan melemahkannya.
Raouhani juga menekankan dukungan Iran kepada Pemerintahan Suriah dan Rakyatnya tak tergoyahkan dan sangat kuat, dalam rangka memulihkan stabilitas serta menghadapi tantangan dan juga mendukung solusi agar cepat keluar dari krisis yang berkepanjangan di negara itu. (hr/it)