Setidaknya dua tentara asing pimpinan Amerika tewas dalam serangan yang dilakukan oleh pejuang Taliban di Afghanistan selatan.
Aliansi militer Barat NATO belum merilis rincian lebih lanjut tentang lokasi yang tepat dari insiden tersebut atau kebangsaan tentara yang tewas.
Pada hari Selasa lalu, seorang tentara Amerika juga tewas di Afghanistan timur.
Pada tanggal 22 Oktober, pejuang Taliban mengklaim telah menewaskan sedikitnya lima tentara AS di timur kota Ghazni.
Menurut laporan situs icasualties.org sedikitnya 361 tentara asing, termasuk 278 tentara AS telah tewas di Afghanistan tahun ini.
Sebanyak 566 pasukan asing pimpinan Amerika tewas di Afghanistan pada tahun 2011. Namun, 2010 tetap tahun paling mematikan bagi korban militer asing, dengan korban tewas mencapai 711.(fq/prtv)