Eramuslim.com – Dua ledakan mengguncang parade damai di Ankara, ibu kota Turki. Sedikitnya 86 orang tewas, dan 187 luka-luka. Dogan News Agency melaporkan ledakan terjadi di dekat stasiun kereta api di pusat kota. Foto-foto ledakan, dan korban bergelimpangan, menghiasi media sosial.
Sasaran ledakan adalah peserta parade damai yang menyeru diakhirinya kekerasan pemerintah Turki dengan PKK — kelompok separatis Kurdi. Kementerian Dalam Negeri Turki mengatakan 30 tewas dan 125 terluka dalam dua ledakan itu. Korban tewas dilarikan ke beberapa rumah sakit.
Kantor berita Anadolu mengatakan ledakan terjadi saat PM Ahmet Davutoglu sedang berbicara dengan menteri dalam negeri dan menteri kesehatan. Pemerintah segera menyelidiki apakah dua pemboman itu adalah seragan bunuh diri.
HDP, partai pro-Kurdi, adalah salah satu yang menyeru unjuk rasa damai, Sabtu (10/10), yang dimulai pukul 12.00 waktu setempat. Lewat Twitter-nya, HDP menulis sejumlah orang tewas dan cedera, polisi ‘menyerang’ pengunjuk rasa dan membawa korban luka.
Emre, warga lokal, mengatakan kepada BBC, “Saya mendengar dua ledakan terpisah, dan melihat sejumlah mayat. Orang yang marah mencoba menyerang mobil polisi.”(ts)