Bom Rakitan Ditemukan di Depan Masjid dan Islamic Center di Inggris

Bomb squad called to mosquePolisi mengkonfirmasi pada hari Minggu bahwa ditemukan benda mencurigakan di dekat sebuah masjid di Walsall, Inggris  adalah Bom Rakitan.

Sebuah ledakan keras terdengar oleh warga sekitarnya di daerah Caldmore, menurut Kepolisian West Midlands.

Tidak ada yang terluka dan kerusakan dapat diminimalisir di sekitar benda asing  yang ditemukan oleh masyarakat di sebuah gang yang berbatasan antara Masjid Aisha dan Islamic Centre.

Hampir 40 rumah di dekat lokasi kejadian dievakuasi sementara  sebagai “pencegahan” setelah para ahli penjinak bom dipanggil ke masjid.

Mir Saeed, yang tinggal sekitar 50 meter dari masjid, mengatakan: “Saya mendengar ledakan besar tapi aku tidak berpikir itu adalah sesuatu yang serius. Kedengarannya seperti memukul logam dengan sepotong batu atau sesuatu..”

Supt Keith Fraser, polisi Walsall, mengatakan insiden ini terlihat sebagai kejahatan rasial tapi motifnya masih belum jelas.

“Kami telah lakukan penyelidikan atas benda asing  yang mencurigakan , dan apa yang akan menjadi point penting adalah bantuan informasi  masyarakat yang kaitannya untuk memahami mengapa benda  yang mencurigakan berada di daerah tersebut .”

Seorang juru bicara masjid, Ziaul Haq, mengatakan: “Kami tidak berpikir barang asing itu sangat (serius), tapi kami menelepon polisi , Kami memiliki hubungan yang indah dengan masyarakat setempat dan kita tidak pernah punya masalah sama sekali di masjid kami .. tdan kita idak terlalu khawatir tentang hal ini dan kami memiliki keyakinan kepolisian dapat menyelesaikannya dengan baik. ” (Guardian/Dz)