Bersediakah Kelompok Haqqani Bernegosiasi Dengan Amerika?

Salah seorang komandan senior dalam “jaringan Haqqani”  yang dianggap  oleh pihak penjajah Amerika sebagai kelompok gerilyawan paling berbahaya di Afghanistan menyatakan bahwa kelompoknya akan mengambil bagian dalam pembicaraan damai dengan Amerika Serikat, tetapi hanya di bawah bimbingan para pemimpinnya dalam gerakan Taliban Afghanistan.

Sebagaimana di kutip Albasyeer news . Komandan itu mengatakan dalam sebuah pernyataan kepada Reuters, ” Jaringannya akan melanjutkan tekanan militer pada pasukan Barat dengan meluncurkan serangan besar-besaran “.

Dia menuduh, Amerika Serikat tidak tulus dalam upaya perdamaian dan Amerika hanya berusaha untuk memecah belah saja, dan dia berkata walaupun ada perdamaian , itu juga  bila ada persetujuan  Dewan Syura pusat yang dipimpin pemimpin tertinggi Taliban, Mullah Mohammed Omar.

Dan dikutip dari skynews,  sebagian besar pemimpin jaringan Haqqani tercatat masuk di daftar hitam individu yang di cari oleh PBB. Menurut sebuah laporan yang dikeluarkan oleh pusat anti-terorisme AS pada Juli bahwa kelompok Haqqani dituduh miring oleh barat bahwa organisasi tersebut dijalankan oleh jaringan keuangan yang canggih, meningkatkan dana melalui penculikan, pemerasan dan perdagangan narkoba, dan juga memiliki perdagangan yang sah melibatkan impor, ekspor, transportasi, real estate dan konstruksi di Afghanistan dan Pakistan. (zae)