Barack Obama dipastikan akan memenangkan pemilu presiden AS, karena sudah berhasil mengumpulkan dukungan suara lebih dari 270 suara. Itu artinya sudah melewati batas persyaratan perolehan suara untuk dinyatakan menang dalam pemilu.
Seperti diprediksikan media AS, Obama memenangkan suara tambahan di negara bagian New Mexico dan Iowa dan diproyeksikan juga akan memenangkan suara di negara bagian Washington, Oregon, California dan Ohio. Dalam pemilu tahun 2004, Ohio adalah basis kemenangan Partai Republik yang kala itu mengusung George W. Bush.
Selain di negara-negara bagian tersebut, Obama unggul di negara Massachusetts, Connecticut, Illinois, New Jersey, Maine, New Hampshire, Washington DC, Delaware, Michigan, Wisconsin, Rhode Island dan Minnesota. (ln/iol)