Banyaknya Pendatang, Ilmu Hitam dan Sihir Mulai Merebak di Saudi

ilmu hitamStatistik yang dirilis baru baru ini oleh Departemen Kehakiman Saudi telah mengungkapkan peningkatan yang mengkhawatirkan tentang penggunaan  ilmu hitam dan sihir di negara Semenanjung Arab itu , yang dilakukan oleh  sebagian besar pendatang di negeri itu.

” Kami telah menerapkan prosedur dan sistem tertentu untuk menangani kasus-kasus yang berkaitan dengan ilmu sihir di seluruh teluk, ” ujar Ahmed Al – Janard , juru bicara Komisi untuk Promosi Kebajikan dan Pencegahan Kejahatan ( dikenal dalam bahasa Arab sebagai ” Haia ” ) , mengatakan kepada Arab News pada hari Minggu, 13 April.

Peringatan oleh Haia diikuti penerbitan statistik baru oleh Departemen Kehakiman yang mengungkapkan peningkatan fenomena di provinsi bagian Barat, khususnya di Makkah dan Madinah .

Lebih dari 85 persen kasus  santet yang terdaftar  di pengadilan Makkah , melibatkan para pendatang  , kata kementerian itu .

Beberapa kasus santet juga dilaporkan oleh beberapa warga yang mengaku secara pribadi telah melihat sosok jin di lokasi apartemen yang tak berpenghuni.

” Saya sering menyaksikan adanya kasus serangan jin , ” kata Issa , seorang imam Masjid yang menyembuhkan warga yang terkena serangan makhluk Jin.

” Orang-orang datang kepada saya mengatakan mereka telah melihat sosok hantu atau pernah mengalami kejadian aneh . ”

” Al-Qur’an menyatakan bahwa jin memiliki kemampuan untuk menakut-nakuti orang , ” katanya . ” Mereka adalah makhluk gaib yang berada di dunia yang paralel dengan  kita . ”

Syed Arif , pendatang  yang baru saja pindah ke distrik Arbain di Jeddah , mengatakan ia alami  pengalaman serupa dengan makhluk-makhluk gaib .

” Saya telah menyewa sebuah flat di daerah ini meskipun struktur bangunan sudah  ketinggalan jaman , tetapi harganya  terjangkau , ” katanya .

” Kami punya seorang  Anak , entah kenapa ia sering berbicara sendirian, kami pikir, ia memiliki  teman khayalan , ” katanya .

” Dia tidak pernah ingin meninggalkan rumah dan tinggal di kamarnya selama berjam-jam . Kami sering  mendengar dia tertawa dan berbicara sendiri sepanjang waktu . ”

” Ketika situasi semakin memburuk , kami berkonsultasi dengan seorang sheikh , yang mengatakan kepada kami  bahwa anak kami sedang bermain dengan jin , ” katanya .

” Dia telah menasehati agar kami pindah dari rumah tersebut jika situasi terus berlanjut. ”

Ejaz Hamed , seorang warga di distrik Rehab , mengatakan bahwa pemerintah telah menutup sebuah bangunan lokal dikatakan telah dihuni oleh jin , yang kosong  dalam beberapa tahun .

Mengambil reaksi cepat untuk menghentikan fenomena tahayul yang meningkat, Haia merilis situs jejaring sosial untuk menyebarkan kesadaran dan menghindari perbuatan sihir Menyihir .

” The Haia baru-baru ini menangkap seorang penduduk di Provinsi Timur yang terlibat dalam mempromosikan ilmu sihir melalui akun Twitter-nya , ” katanya .

” Ia tertangkap tangan saat ia menjual batu yang ia klaim memiliki kekuatan untuk menghilangkan kejahatan , dan menambah perasaan  cinta . ”

Sebuah pengadilan Jeddah baru-baru ini menghukum seorang guru berasal dari asia tenggara  dengan hukuman  penjara empat tahun dan seratus cambukan , dan akan  dideportasi setelah menyelesaikan hukumannya , karena berlatih sihir dan mencari pelanggan  potensial dengan menggunakan  ponsel mereka .

Sheikh Ahmad Kutty , pengajar senior dan ulama Islam di Institut Islam Toronto , Ontario , Kanada , menyatakan bahwa sihir dan percaya pada jin akan  dapat menguasai  manusia  bukanlah termasuk keimanan dari Islam .(OI.net/KH)