Assad Akan Umumkan Gencatan Senjata?

Laporan Media Suriah menunjukkan bahwa Presiden Bashar Assad akan menyampaikan Pidato pertamanya pada hari ahad ini (6/1), pidato tersebut berkaitan dengan perkembangan terbaru di negaranya. Sedangkan diwaktu yang bersamaan Oposisi menkonfirmasi setidaknya 66 orang tewas pada hari sabtu kemarin oleh serangan tentara Rezim, sebagian besar korban berada di Damaskus dan pedesaan disekitarnya.

Kantor berita Suriah “SANA” tidak menyebutkan apa yang tepatnya akan disampaikan Assad yang rencananya akan di sampaikan hari ahad ini sebelum dhuhur waktu setempat, namun Surat kabar Lebanon “al-Akhbar” mengindikasikan bahwa Assad akan mengumumkan sebuah inisiatif dengan dukungan negara negara Barat  untuk gencatan senjata dan menghadirkan Pengamat serta membentuk komite Internasional untuk mengamandemen konstitusi kemudian membentuk pemerintahan persatuan Nasional dan pemilihan anggota dewan melalui pemilihan Umum yang Bebas dengan pengawasan Internasional.

Di sisi lain, Komite Koordinasi Lokal di Suriah yang merupakan bagian dari oposisi, menyatakan bahwa jumlah tewas di Suriah pada Sabtu kemarin mencapai 66 orang, termasuk 6 anak-anak dan 10 perempuan, korban tewas tersebar di beberapa daerah termasuk 28 orang di Damaskus, 16 orang di Deraa, 18 di Idlib, 5 di Hama, 4 di Aleppo, 3 di Deir al-Zour serta 2 orang di Homs. (hr)