Anak Mantan Diktator Yaman Merencakan Kudeta Terhadap Presiden

Anak Mantan Diktator Yaman Merencakan Kudeta Terhadap Presiden

Putra terguling diktator Yaman Ali Abdullah Saleh dilaporkan merencanakan untuk menggelar kudeta melawan pemerintahan Presiden Abdrabuh Mansur Hadi, menurut sebuah sumber informasi.

Seorang pejabat di kantor presiden, berbicara dengan syarat anonim, menuduh Kolonel Ahmad Saleh mencoba menjatuhkan Hadi dari negara tersebut.

Sumber itu menambahkan bahwa plotdidalangi oleh putra Saleh dan sejumlah sekutunya yang kehilangan jabatan mereka di militer dan pasukan keamanan.

Plot kudeta terungkap Senin lalu, setelah Hadi mengeluarkan keputusan presiden membatasi kekuasaan Ahmaed Saleh, kata sumber itu.

Namun, Ahmad Saleh sendiri masih menguasai kontrol pasukan elit garda Republik serta kontrol lebih dari 30 brigade.

Ahmad Saleh menjawab Keputusan Hadi dengan memerintahkan pasukannya untuk meninggalkan pangkalan militer di gubernuran utama Sana’a, Taizz, dan Abyan telah menyebabkan kekacauan di seluruh negeri.

Pada hari Jumat lalu, sejumlah pasukan garda Republik berdemo di jalanan ibukota dan menembak ke udara untuk memprotes keputusan Hadi baru-baru ini.

Pihak berwenang Yaman telah memperketat keamanan dekat gedung Departemen Pertahanan dan tempat tinggal presiden untuk mencegah serangan oleh pembelot dan pasukan yang setia kepada Ahmad Saleh.(fq/prtv)