Komunitas warga Ethiopia di Australia mengumumkan pembentukan Dewan untuk mendukung pembangunan bendungan Renaissance Ethiopia, dalam sebuah pertemuan yang diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Ethiopia di Australia dengan warga komunitas Ethiopia di kota Perth.
Duta Besar Ethiopia untuk Australia Erija Hailu mengatakan bahwa “pembentukan dewan ini dalam rangka upaya mereka untuk berpartisipasi dalam pembangunan negara mereka, terlebih Ethiopia selama 22 tahun terakhir tertinggal di bidang pertanian, industri, pendidikan dan kesehatan serta infrastruktur bangunan dibandingkan dengan negara Afrika utara lainnya.
Duta Besar Ethiopia Erija Hailu menambahkan bahwa “Ethiopia kini sedang bangkit untuk lebih memainkan perannya di tingkat regional Afrika dan internasional dalam rangka menjaga perdamaian dan keamanan. (rassd/lndk)