Sebuah keputusan kontroversial lagi-lagi di keluarkan oleh Angkatan Bersenjata Israel, kali ini militer pendudukan Yahudi membolehkan tentara cadangannya untuk membeli dan menghisap daun ganja bagi mereka yang telah memegang lisensi dari Departemen Kesehatan Israel.
Seperti dilansir surat kabar Yediot Ahronot menyatakan “ada sekitar 20 ribu warga Yahudi memiliki lisensi untuk membeli ganja dengan alasan keperluan medis, termasuk ratusan dari mereka yang bergabung dalam pasukan cadangan Israel.”
Yediot Ahronot menambahkan “keputusan Dewan militer tersebut belum mencakup ketentuan menghisap ganja di dalam pangkalan militer, bagi mereka yang sedang bertugas aktif.
Sementara itu juru bicara militer Israel mengatakan “penggunaan ganja sebagai pengobatan adalah situasi yang berbeda, akan tetapi apakah keputusan ini akan berlaku untuk personil militer.”
Perlu diketahui bahwa Israel menganggap penggunaan ganja adalah tindakan ilegal terkecuali untuk tujuan medis dengan peraturan ketat dalam memperoleh izin tersebut. (Dostor/Ram)