Demonstran Anti Pemerintah Bakar Kantor Partai An Nahdah Di Kota Gafsa

oposisi tunisiaRatusan demonstran anti pemerintah membakar kantor Partai yang kini sedang berkuasa di Tunisia, An Nahdah, di wilayah Gafsa pada Rabu (27/11), seperti dilansir kantor berita AFP.

Para demonstran menyerang markas Partai An Nahdah, setelah polisi membubarkan mereka karena berusaha menyerbu kantor gubernur.

Para pengunjuk rasa membakar dokumen dan furnitur kantor, sementara petugas pemadam kebakaran yang datang ke lokasi dicegah masuk memadamkan api. Dilaporkan tidak ada satupun polisi yang nampak bergegas ke tempat kejadian.

Gafsa merupakan salah satu basisi oposisi Tunisia yang melakukan aksi demonstrasi dan mogok umum, sebagai bentuk protes terhadap pemerintah Tunis.

Pemogokan umum dipicu oleh kemiskinan dan kurangnya pembangunan di wilayah Gafsa pasca tumbangnya rezim Presiden Zine El Abidine Ben Ali, dua faktor inilah yang menyebabkan terjadinya revolusi pemberontakan rakyat pada Januari 2011 lalu. (bbcarabic/lndk)