Bolehkan Nonton Konser, Saudi Keluarkan Aturan Dilarang Joget

Eramuslim – Kaum hawa di Arab Saudi akhirnya bisa menonton langsung pertunjukan musik. Meski demikian, mereka tak sepenuhnya dibebaskan. Sejumlah aturan masih harus ditaati.

Otoritas setempat memperbolehkan mereka untuk berswafoto, tertawa, dan berdendang bersama. Namun bagi Kaum Hawa, mereka tidak diizinkan untuk berjoget selama konser berlangsung.

Dalam konser terbaru penyanyi pop Mesir, Tamer Hosny, di King Abdullah Economic City, Jeddah, Sabtu (31/03) kemarin, pemerintah mencantumkan pemberitahuan lewat tiket mereka bahwa kaum Hawa tidak diizinkan menari dan bergoyang.

Tidak sampai disana, pemerintah Saudi juga memisahkan tempat duduk antara kaum pria dan wanita saat menyaksikan pertunjukan.

Swa Foto di konser Tamer Hosny

Ribuan penggemar pun terkejut ketika tiket untuk konser Hosny di Saudi mencantumkan dekrit bahwa menari “sangat dilarang”. Dan sontak instruksi peringatan untuk “tidak menari atau bergoyang” pada tiket itu mendapat ejekan di media sosial.

Salah satu pengguna Twitter bahkan melontarkan candaan dengan mengunggah status, “Hadirin sekalian, tolong kencangkan sabuk pengaman Anda, karena koridor dan kursi yang telah Anda pesan dilengkapi dengan detektor guncangan. Siapa pun yang berupaya untuk berjoget, maka ia akan dilempar secara otomatis,” tulis pengguna yang tak disebutkan namanya itu, seperti dikutip dari Daily Mail, Minggu, 1 April 2018.