Lancarkan Bisnis, Perusahaan Rokok BAT Suap Pejabat Dan Politisi Afrika

stop merokokEramuslim – Sebuah penelusuran dan penyelidikan yang dilakukan oleh kantor BBC mengungkapkan adanya praktek suap yang dilakukan perusahaan tembakau British American Tobaco “BAT” terhadap para pejabat dan politisi untuk memudahkan binis mereka di wilayah timur Afrika.

Seperti dilansir BBC dari seorang mantan petinggi pejabat perusahaan BAT di Kenya, Paul Hopkins, mengatakan dalam program andalan Panorama, “Sejak 13 tahun lalu saya bekerja diperusahaan ini, kami telah membayar suap kepada para politisi dan pejabat setempat untuk mendapatkan izin tersebut.”

Hopkins menambahkan “Perusahaan akan membayar berapun demi kelancaran bisnis mereka, bahkan jika harus melanggar hukum yang berlaku.”

“Saya memiliki bukti BAT telah membayar uang untuk dua orang mantan anggota kampanye anti-rokok Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), sebuah kampanye PBB yang didukung oleh 180 negara yang bertujuan untuk mengurangi tingkat kematian akibat merokok,” ujar Hopkins.

Merek rokok seperti Dunhill, Lucky Strike, dan Pall Mall adalah sejumlah produk rokok keluaran BAT yang beredar di Indonesia, selain perusahaan Bentoel yang diakusisi 60% sahamnya oleh BAT pada bulan Juni tahun 2009 lalu.

Bagaimana dengan Indonesia? Hanya Allah yang tahu apakah mereka melakukan hal yang sama di negeri ini atau tidak ?. (Bbcarabic/Ram)