Bantu Persenjataan Militer, Jerman Serukan Irak Galang Koalisi Internal untuk Perangi ISIS

angela MarkelPemerintah Jerman menyatakan dukungan penuh intervensi militer ke Irak, dan menyerukan Perdana Menteri Nouri Al Maliki segera mencari solusi politik untuk mengakhiri konflik sekterian antara kelompok Sunni dan Syiah.

Dalam keterangan juru bicara pemerintah Jerman, Stephen Siebert, di depan wartawan mengatakan “pemerintah Irak harus segera menemukan solusi politik untuk mencapai perdamaian jangka panjang di Irak, disamping kebutuhan untuk menggelar intervensi militer terhadap milisi ISIS”

“Kami telah membahas panjang lebar dalam pertemuan KTT NATO mengenai bahaya yang ditimbulkan Daash, dan Jerman menekankan perlunya untuk mendukung pasukan yang berperang melawan mereka,” tambah Stephen Siebert.

Perlu diketahui bahwa tahap pertama paket senjata yang dikirimkan pemerintah Jerman telah tiba di Irak, Jerman sendiri memilih mempersenjatai pasukan Kurdi Irak daripada pasukan pemerintah Syiah Nouri al Maliki. (Rassd/Ram)