Amankan Deklarasi Konstitusi Negara Syiah, Milisi Houthi Culik Menhan Yaman

Menhan Muhammad  SubaihiEramuslim – Juru bicara resmi Kementerian Pertahanan Yaman, Abdul Aziz Manshub, menyatakan bahwa kelompok Syiah menculik Menhan Muhammad  Subaihi, untuk menghadiri secara paksa deklarasi konstitusi baru Yaman pada hari Jum’at (06/02).

Dalam keterangannya di stasiun televisi Al Arabiya, jubir Kemenhan Abdul Aziz mengatakan, “Kami benar-benar kehilangan kontak dengan Menteri pertahanan Yaman menjelang deklarasi di istana kepresidenan pada Jum’at kemarin.”

“Handphone milik Menhan Muhammad  Subaihi berada di bawah kendali elemen Syiah Houthi, ketika kami mencoba panggilan masuk kepadanya,” tambah Abdul Aziz.

Perlu diketahui bahwa deklarasi konstitusi baru tersebut mendapat kecaman keras karena tanpa adanya persetujuan dari berbagai kelompok dan organisasi politik di Yaman.

Tercatat sejumlah provinsi di selatan Yaman menyatakan siap untuk memisahkan diri dari Yaman jika kelompok Syiah Houthi mengontrol jalannya pemerintah. (Dostor/Ram)

Artikel ini bekerjasama dengan eramuslim digest :

Resensi Buku : Jejak Berdarah Yahudi Sepanjang Sejarah , Eramuslim Digest