Dalam situs web elektronik berita Al Arabiya yang diterbitkan hari Minggu (22/12) kemarin, melansir kedekatan antara pasukan Garda Revolusi Iran dan kelompok bersenjata al- Qaeda.
Dalam bukti pesan terbaru yang didapat, terbukti pimpinan al- Qaeda memuji dan berterima kasih atas dukungan Iran terhadap aksi serangan Kedutaan Besar AS di Yaman, yang menewaskan 16 orang pada bulan September 2008 lalu.
Hubungan ini terungkap setelah terbongkarnya peran Saad bin Osama bin Laden, putra pemimpin Al – Qaeda yang tewas di Pakistan dalam serangan pesawat tak berawak di AS pada tahun 2009 lalu.
Pasca runtuhnya kekuasaan Taliban di Afghanistan pada 2001 lalu, Saad melarikan diri ke Iran dan berhasil ditangkap di pos perbatasan dan ditempatkan di bawah tahanan rumah oleh otoritas Iran. Iran telah mengatakan bahwa sejumlah pemimpin al Qaeda dan anggota penting mereka berada di dalam tahanan mereka.
Surat tersebut ditandatangani oleh Khalifa bin Laden atas perintah Ayman al -Zawahiri, setelah serangan terhadap kedutaan Yaman September 2008 lalu. (al-Arabiya/lndk)