Sebuah Bangunan bertingkat 5 milik pemrintah kota runtuh pada hari jum’at pagi di ibukota India, Bombay, sekitar 20 orang dinyatakan hilang menurut data yang dikeluarkan oleh pejabat kota.
Manisha Mahescar menyatakan bahwa sekitar 20 sampai 24 orang terjebak di bawah reruntuhan gedung, menurut data yang didapat sebanyak 60 orang menempati bangunan gedung bertingkat 5 tersebut. Sampai berita ini diterbitkan, belum dapat dipastikan kondisi para korban yang tertimbun reruntuhan.
Di india, insiden seperti ini telah terulang lebih dari 3x dalam satu tahun ini. Pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat di India tidak disertai dengan izin membangun gedung bertingkat yang sesuai dengan standar yang ditetapkan pemerintah.
Pada bulan November 2010 lalu, sebuah bangunan yang sedang dibangun di New Delhi runtuh dan menewaskan 69 orang serta melukai lebih dari 80 orang lainnya.