10 Situs Warisan Dunia Yang Terancam Punah (Bag.II)

CNN-PetraEramuslim – Minggu 15 Juli 2015, kantor berita CNN baru saja merilis 10 situs arkeologi dunia yang kini terancam punah akibat kerusakan dimakan umur maupun yang disengaja seperti yang dilakukan Zionis Israel terhadap Masjidil Aqsha.

Dibagian pertama kita telah membahas 4 situs arkeolog pertama yang kini terancam rusak dan hancur. Dan dibagian kedua ini kita akan membahas 3 tempat lainnya. Apa dan Dimanakah tempat tersebut? Berikut sedikit napak tilasnya untuk anda.

Hasankeyf di Turki

Sejarah Hasankeyf pertama didirikan pada abad-abad pertama era agama Kristen. Tempat yang berada di antara perbatasan wilayah 2 kekuasan dunia selalu menjadi rebutan antara Romawi dengan Persia Sassania . Oleh karena itu kota ini sering berubah penguasanya.

Akan tetapi bendungan yang dibangun oleh pemerintah Turki telah mengancam keberadaan kota bersejarah sejak ribuan tahun lalu, dimana bendungan tersebut dapat mengancam dan menenggelamkan kota Hasankeyf.

Lembaga PBB untuk situs warisan dunia “UNESCO” telah meminta pemerintah Turki menghentikan pembangunan bendungan tersebut, akan tetapi Ankara menolak dan tetap melanjutkan pembangunan kota yang berada di wilayah sungai Tigris.

Hasankeyf di Turki

Museum Georgy Malenkov di Rusia

Museum yang berada di ibukota Moskow dan dibangun untuk memperingati salah satu pemimpin Komunis kenamaan Uni Soviet Georgy Malenkov yang lahir pada 8 Januari 1902 dan tewas pada 14 Januari 1988.

Akan tetapi museum yang merupakan bagian dari sejarah kelam Uni Soviet kini terancam rubuh setelah beberapa tiangnya rusak akibat penggalian pondasi garasi untuk tempat pemukiman yang berada di sekitar museum.

Museum Georgy Malenkov

Gereja Imirhata Kristus di Eithiopia

Berada di peringkat ke tujuh, Gereja Imirhata Kristus yang terletak di sebuah gua pada ketinggian 2.700 meter dan berada 42 km dari ibukota Adis Ababa, kini terancam rusak akibat struktur bangunan yang tidak kuat dan jalan menuju kesana yang sangat sulit sekali ditempuh. (Almasryalyoum/Ram)

gereja Imaharta Kristus