Assalaamu’alaikum wr. wb.
Pak Andan di eramuslim.com, semoga eramuslim bisa tetap melayani umat dalam menyajikan informasi berharga bagi kaum muslimin.
Saya coba email ke Pak Andan mengenai tanah saya dengan ukuran 12,5 x 10 m di daerah Bekasi. Bentuk tanahnya melebar. Jalan ada di sisi 12,5 meter. Di tanah tersebut ingin saya bangun rumah kontrakan untuk investasi masa pensiun nanti. Hingga kelak insya Allah di hari tua ada tetap ada pemasukan tetap.
Maksimum Berapa petak kah bisa diperoleh di tanah tersebut ? Saya mengharapkan sebanyak mungkin bisa diperoleh. Agar pemasukannya juga besar.
Sekian dulu email dari saya. Semoga segenap kru eramuslim senantiasa dilapangkan rizkinya oleh Allah SWT. Terimakasih sekali atas tanggapannya.
Wassalaamu’alaikum wr. wb.
Assalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh
Diantara guyuran hujan tadi kita berdoa. Kini mendung masih menggantung di sekitar kantor. Dengan penuh haru saya kumandangkan adzan zuhur di musholla kantor eramuslim ini. Terkenang tapak jejak dakwah di layar maya mulai dari tahun 2000.
Netters sekalian, doakan kami agar bisa tetap istiqomah berkibar disini. Bantuan penyebaran media ini melalui link komunitas atau forward ke milist yang ada sangat membantu. Klik sederhana yang bernilai besar. Turut serta dalam butiran gelombang dakwah. Semoga kelak tak hanya jadi buih riak yang centang perenang. Walau minimal sudah tercatat dalam timbangan amal kebajikan di lauhul mahfudz.
Pertanyaan kali ini kembali seputar rumah kontrakan. Lahannya melebar. Hingga sangat menguntungkan untuk pembagian petak ruang yang ada. Karena akses masuk cukup menggunakan jalan di depan. Walaupun tetap ada kekurangannya. Yaitu privasi yang rendah. Karena semua petak menghadap ke jalan.
Inilah dunia. Tak semuanya bisa kita raih. Dalam disain juga demikian. Selalu ada plus minusnya. Jadi tinggal memaksimalkan sisi positifnya. Dan menekan efek negatif yang tampil.
Berikut denahnya :
Lebar muka tiap petak kecil memang. Hanya 2,5 meter. Karena dengan ini kita dapat memperoleh 5 petak kontrakan. Kompensasinya adalah dengan membuat lorong ruangan yang panjang. Hingga terasa lega. Seperti ruang keluarga yang berbentuk L hingga akses ke ruang tidur lapang. Atau dapur yang blong ke sisi L ruang keluarga.
Agar lebih jelas saya tampilkan bagian potongan dalam rumah kontrakan ini. Menarik bukan ? Kita bisa membuat ruang mezanin di atas kamar tidur. Bisa untuk gudang, ruang tidur atau mungkin ruang setrika.
Ruang jemur menyatu saja dengan dapur. Karena ada cahaya jatuh dari atap tranparan di atasnya. Yang sekaligus menerangi kamar mandi dan ruang tidur. Hingga tidak pengap. Dan juga membuang bau dan panas.
Demikian keterangan disain ini saya buat. Semoga wakaf ini menjadi pemberat timbangan amal sholeh di akhirat kelak. Dan semoga bisa bermanfaat bagi Ibu Indah sekeluarga. Saya undur diri pamit. Karena juga harus keluar kantor. Melanjutkan tugas-tugas yang ada. Sebelum hujan mengguyur lebat. Membasahi kuda besi teman setia dalam mencari rizki.
Akhirul kalam,
Wassalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh
Andan Nadriasta, ST – [email protected]