Assalamualaikum wr, wb
Ustad yang di rahmati Allah….
Ustad saya punya sebidang tanah 10m x 10 m InsyaAllah dalam waktu dekat ini akan segera membangun rumah di atasnya, mohon kiranya ustad bisa memberikan gambaran rumah seperti apa yang sesuai. Adapun keinginan ana sebagai berikut :
- Rumah di buat hook (ada fasad ke samping) dengan menyisakan lebar 3 m sampingnya untuk taman, untuk bangunan hanya 7 m x 10 m saja.
- Ruang tidur utama, ruang tidur anak, 2 kamar mandi, dapur, ruang keluarga, ruang tamu.
- Samping kiri kanan sudah ada bangunan.
- Kebetulan posisi jalan depan lahan
- Ada tampak (fasad ke arah taman)
- Taman depan
Demikian ustad, mohon ustad berkenan untuk memberikan gambaran denah. tampak, dan jenis material nya, o ya ustad dana yang saya punya ada lah +/- 70 Jutaan..Cukupkah ustad ??ySaya harap jawabannya segera, semoga ustaz bisa memberikan pencerahannya…Insya Allah bermanfaat bagi sana sekeluarga.. Amin..
Wassalamualaikum wr, wb
Assalaamu’alaikum wrwb
Setelah sholat subuh saya up date tulisan ini. Walaupun hujan semalaman mengguyur bumi Bekasi nan permai ini, Alhamdulillah tidak mengendorkan jamaah sholat subuh. Ya Allah, terimalah munajat kami di akhir malam Mu dan dzikir ma’tsurat kami.
Bapak Badar yang saya hormati beserta segenap netters eramuslim.com
Kebutuhan Pak Badar cukup banyak. Hingga saya harus berusaha keras memasukkan segenap kebutuhannya secara ideal walaupun dengan standart minimal. Hingga terwujud rumah yang nyaman dan indah.
Langkah awal adalah saya meletakkan kamar tidur utama di belakang. Dengan pintu masuk dari arah ruang keluarga dan ruang makan. Jadi tuan rumah merasa nyaman dan mudah mengakses kamar tidurnya. Sementara itu 2 ruang tidur anak saya letakkan di pinggir jalan yang berisik. Hingga mereka juga mudah mengaksesnya.
Ruang tamu tidak cukup. Hingga saya buat saja teras tamu dari arah samping. Hingga carport sebagai service area berbeda masuknya dengan ruang tamu sebagai publik area. Keadaan ini justru menguntungkan. Karena tidak saling bertabrakan alur sirkulasinya.
Ini Gambar 3 dimensinya jika dilihat dari sudut jalan. Dengan atap pelana yang simple serta atap cor dak beton untuk kamar tidur membuat tampilannya menjadi minimalis tropis yang segar.
Sisi belakang sengaja saya tembok agak tinggi. Hingga privasi penghuni dari belakang tetap terjaga. Istri bisa melepas jilbab. Demikian juga anak perempuan kita. Tampil menawan sekaligus juga sesuai dengan syariat. Indah sekaligus berpahala.
Demikian ulasan saya kali ini. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Semoga ukhuwah kita senantiasa terjaga. Dan semoga teman-teman kita yang sakit diberi kesembuhan. Terutama tetangga saya Pak Agus Mansur yang tengah dirawat di Mitra Bekasi Timur. Serangan jantung mendadak saat ia tugas mengajar di sekolah. Syafahullah ya akhina Agus Mansur.
Wassalaamu’alaikum wrwb
Andan Nadriasta, ST – [email protected]
NB. Karena ada permintaan dari netters yang lain mengenai isi rumah ini maka saya tampilkan pula potongan rumah ini. Bisa di akses ke : https://www.eramuslim.com/konsultasi/arsitektur/gambar-potongan-pertanyaan-http-www-eramuslim-com-konsultasi-arsitektur-rumah-dengan-ukuran-10x10m2-htm.htm
Jazakumullahu khoiron katsiron atas perhatiannya.