Mengapa Air Tanah di Rumah Saya Kotor ?

ANDAN ERA PICAssalamu ‘alaikum wr wb Pak Andan di eramuslim.com

Salam kenal sebelumnya, ada hal yang mau saya tanyakan terkait air tanah, berapa lamakah proses pengurasan air yang baru dipasang jet pump hingga bisa jernih ? karena saat ini sudah 4 hari tetapi air tanah di rumah saya masih belum jernih. ( masih ada pasir, sehingga warna air bila terkumpu di bak mandi menjadi agak coklat ).

Mengapa Air Tanah di Rumah Saya Kotor ?

Demikian pertanyaan dari saya, mohon pencerahannya ya pak Andan.

Terima kasih atas bantuannya.

Wassalamu’alaikum wr wb

Nugroho – Bekasi

Wa’alaikum salam wrwb

Salam kenal juga Pak Nugroho, terimakasih atas akses nya ke eramuslim. Doakan kami agar bisa tetap istiqomah. Dan mohon bantuannya untuk disebar luaskan materi ini. Hingga semakin banyak orang yang dapat mengetahui situs eramuslim.com ini sebagai situs dakwah.

Pak Nugroho yang saya hormati, sebagai sesama warga Bekasi saya berdoa dan berharap semoga air sumurnya dapat segera jernih.  Semoga diberi kemudahan oleh Allah. Karena memang menggali bumi yang tak terlihat di bawah tanah yang kita injak ini perlu kesabaran. Hingga tidak jarang tukang penggali sumur banyak yang melakukan sholat istikhoroh. Banyak juga diantara mereka yang merupakan orang sholeh. Karena sadar akan resiko pekerjaan mereka.

Pak Nugroho dan netters eramuslim, secara teknis kotoran yang keluar dari sumur air tanah yang baru di bor ada 3 jenis. Yang pertama berupa pasir hitam, lalu yang kedua seperti pasir pantai dan yang terakhir berwarna coklat seperti lempung.

Jika ia berupa pasir hitam maka itu pertanda bagus. Karena kotoran tersebut dari pecahan partikel batu. Insya Allah tidak lama lagi air akan segera jernih. Karena tidak tercampur dengan lempung.

Namun jika ia berbentuk seperti pasir pantai maka perlu bersabar sedikit. Karena kondisi ini agak lebih kotor dibandingkan kotoran berupa pasir hitam.

Yang paling berat adalah jika ia berwarna coklat. Campuran lempungnya membuat pembersihan sumur air menjadi lama. Hingga proses pengurasan air harus benar – benar ditunggu dan memakan waktu cukup lama hingga benar – benar bersih.

Tidak ada patokan hari yang khusus untuk menguras air ini hingga jernih. Jadi memang harus dikuran dan ditunggu sampai benar – benar jernih. Nah, disinilah Allah menunjukkan kekuasaannya. Menurut saya kita sebagai manusia lemah ini memang harus banyak bergantung pada – Nya.

Ikhtiar dengan berusaha sesuai teknis lapangan sudah. Berarti tinggal munajat pada Allah. Semoga dimudahkan dan diberikan karunia air yang bersih.

Demikian Pak Nugroho, semoga berkenan atas jawaban saya.

Wassalaamu’alaikum wrwb

Andan Nadriasta, ST – [email protected]