Eramuslim.com, Assalaamu’alaikum wrwb
Pak Andan dan tim bangunrumah123.com, saya memiliki rumah yang ingin direnovasi karena kebutuhan keluarga. Rencananya ingin dibuat 2 lantai. Berikut saya lampirkan data-datanya :
- Kondisi rumah saat ini adalah rumah standard developer tipe 38/90 namun kondisi saat ini kurang terawat karena tidak ditempati. Terlampir adalah informasi yang mungkin bisa berguna:
- Tipe-38-90.jpg
- Gambar dari lay out untuk tipe 38/90
- Tipe-38-90.jpg
- Kebutuhan ruangan
- Kamar Utama (kamar mandi di dalam)
- 2 Kamar Anak
- 1 Kamar Mandi (selain kamar mandi di kamar utama)
- 1 Kamar Pembantu
- 1 Kamar Mandi Pembantu/toilet kecil
- Ruang Tamu
- Ruang Keluarga
- Ruang Makan
- Taman kecil di belakang
- Dapur
- Ruang cuci dan jemur
- Kamar tamu (jika memungkinkan)
- Gudang (jika memungkinkan)
- Lain – lain
- Renovasi 2 lantai dengan konsep minimalis
- Ruang Keluarga dengan Ruang Makan dibuat menyatu tetapi terkesan terpisah. (Sambil makan bisa juga nonton TV di ruang keluarga)
- Ruang Tamu tidak menyatu dengan ruang lain dan akan dibatasi dengan sekat yang fleksibel
- Jika ada acara, sekat ruang tamu bisa dibuka dan bisa menyatu dengan ruang keluarga.
- Kamar utama boleh di lantai 2, agar luasan lantai 1 lebih maksimal.
- Taman depan boleh diperkecil untuk menambah luasan lantai 1 dan teras
- Pencahayaan yang optimal, agar di siang hari tidak perlu menyalakan lampu
- Sirkulasi udara yang optimal.
Demikian Pertanyaan kami,
Terima kasih atas perhatian Pak Andan dan tim bangunrumah123.com
wassalaamu’alaikum wrwb
Achmad Faizal – Bintaro
Wa’alaikum salam wrwb
Pak Faisal di Bintaro,
Renovasi adalah penghematan. Karena jika kita membongkar semua berarti sama saja dengan membangun rumah baru. Padahal rumah lama adalah aset yang harus dapat digunakan. hingga bernilai dan bermanfaat bagi cash flow bapak.
Untuk itu saya pertahankan kamar mandi. Karena ia adalah area paling mahal dalam sebuah rumah. Lalu ruang tengah saya buat ‘blong’ dan lapang hingga aktivitas keluarga terasa nyaman. Ruang keluarga dan ruang makan menyatu. Tidak ada pemisahnya.
Ruang tamu secara otomatis terpisah dengan sekat tembok yang ada. Hal ini membuat privasi keluarga menjadi nyaman dan aman. Tidak langsung terlihat jika ada tamu yang datang. Tamu juga menjadi lebih nyaman karena tidak merasa rikuh jika berkunjung.
Untuk lantai 2 saya manfaatkan struktur lantai bawah. HIngga 2 kamar anak saya dempetkan dan saling berdekatan. Hal ini ini juga membuat kita dapat berkreasi lebih jauh. Yaitu membuat 2 ruang ini menjadi satu. Jika kita ingin menyatukannya. dan kelak jika ingin dipisah kita dapat menyekatnya kembali.
Pemanfaatan AC di kamar anak juga efektif. Karena bisa menggunakan AC bersama. Tidak perlu setiap kamar satu AC yang tentunya akan boros listrik
Untuk ruang service area saya buat terlokalisir sendiri. Hingga area aurat tidak nampak dari luar dan dalam. Kegiatan cuci mencuci menjadi lebih nyaman dan aman. Jemuran bisa tetap kering walaupun ada hujan karena saya buat atap transparan di area ini.
Nah, netters eramuslim sekalian, selesai sudah disain kita kali ini. Alhamdulillah wa syukurillah. Terimakasih atas perhatiannya. Semoga bermafaat dan mari kita doakan agar proses renovasi Pak Faisal dapat berjalan
dengan lancar.
Akhirul kalam,
Wassalaamu’alaikum wrwb
Andan Nadriasta, ST
[email protected] atau [email protected]
Jika anda suka artikel ini pastikan anda like FB Fanpage Bangunrumah123 untuk mendapatkan info terbaru tentang arsitektur