[email protected]
” />
Assalaau’alaikum wrwb
Netters eramuslim ingkang kawulo tresnani. Mugi gusti Allah paring kito sedoyo iman lan kesehatan. Alhamdulillah sakmeniko kawulo wonten kota Solo.
Netters eramulism yang saya cintai, semoga Allah memberikan kita semua iman dan kesehatan. Alhamdulillah saat ini saya sedang berada di kota Solo.
Teman-teman sekalian, mohon maaf saya menggunakan bahasa Jawa kromo inggil. Karena pengaruh lingkungan sekitar. Masih dalam suasana pulang kampung sekalian mengantar anak ke Pesantren di Gontor dan As Salam Solo.
Di sore hari menjelang maghrib sambil menanti adzan saya up date kembali artikel ini. Di dalam lingkungan keraton Kasunanan Surakarta. Di depan masjid Baitul Makmur dan di temani suara andong yang lalu lalang.
Dalam suasana musafir ini saya teringat betapa nyamannya tidur di rumah sendiri. Walaupun Solo tetap rumah keluarga besar saya. Tetap saja tak tergantikan rumah sendiri di Jatibening – Pondok Gede.
Untuk itu saya ingin tampilkan disain kamar tidur yang cantik. Untuk menambahkan ide segar bagi kita semua. Hingga istirahat malam kita menjadi lebih bernilai. Dan kita pun semakin bersyukur atas nikmat yang Allah telah berikan selama ini.
Syarat kamar tidur yang nyaman adalah tempat tidur yang besar. Lalu di depannya ada bufet kecil tempat meletakkan segala pernak pernik kebutuhan pribadi. Kemudian di sampingnya ada lemari pakaian yang cukup besar. Hingga kebutuhan harian kita terpenuhi.
Gambar di atas adalah disain gambar 3 dimensi. Nah, sering kali bentuk aslinya tidak sesuai. Namun Alhamdulillah disain kali ini teraplikasikan dengan baik. Disain interior rumah di Pasar Kliwon – Solo ini dapat tampil cantik seperti disain hard copy-nya. Mari kita lihat foto sesungguhnya.
Televisi di depan tempat tidur bisa ditiadakan. Jika kita khawatir tidak dapat mengontrol diri dan keluarga. Bisa saja digantikan dengan kaligrafi atau foto keluarga. Atau bisa saja TV disiasati dengan membatasi pada chanel yang bermanfaat saja.
Di depan tidur tidur paling nyaman digelar karpet kecil. Karena sering kali kita duduk lesehan di bawah. Hal ini membuat ruang semakin kaya akan variiasi pola kegiatan.
Sekian dulu jumpa kita kali ini. Sebentar lagi kerato mulai semarak dengan kumandang adzan maghrib. Mulai dari Masjdi Agung Keraton Surakarta hingga Masjid keluarga kami di Ndalem Prabudiningratan.
Akhirul kalam, Wassalaamu’alaikum wrwb
Andan Nadriasta, ST – 0817 496 5742
M. Arif Hidayat, ST – 0857 250 13518